PEMBUKAAN PELATIHAN BARANG DAN JASA(PNBP) BLENDED LEARNING

BKD-PURWOREJO, Bertempat di Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta pada hari Rabu (27/11/2019) dilaksanakan pembukaan pelatihan barang dan jasa (PNBP) Blended Learning kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Purworejo dengan Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta yang diikuti oleh 30 (tiga puluh) orang peserta yang berasal dari Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Dinperkimtan, Sekretariat Daerah dan beberapa Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Purworejo.
Hadir dalam upacara pembukaan Kepala Balai Diklat PUPR WilayahV Yogyakarta dalam hal ini diwakili oleh Kepala Seksi Penyelenggaraan Ratna Djuwita, S.E.,M.Ak., Kepala BKD Kabupaten Purworejo dalam hal ini diwakili oleh Sekretaris BKD Kabupaten Purworejo. Kepala BKD dalam sambutannya menyampaikan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah mempunyai peran penting dalam pelaksanaan pembangunan nasional untuk peningkatan pelayanan publik dan pengembangan perekonomian nasional dan daerah, sejalan hal itu maka Pemerintah telah menetapkan Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang harus dilaksanakan secara efisien dan efektif. Hal ini dibutuhkan orang dengan sertifikat keahlian pengadaan barang/jasa pemerintah, yang merupakan tanda bukti pengakuan atas kompetensi dan kemampuan profesi di bidang pengadaan barang/jasa pemerintah di antaranya Pejabat Pembuat Komitmen/Pokja Pemilihan serta Pejabat Pengadaan diharuskan memiliki sertifikat dimaksud.
Diakhir sambutanya menyampaikan mengingat begitu pentingnya kegiatan pelatihan dan ujian sertifikasi keahlian pengadaan barang/jasa pemerintah ini, saya menghimbau agar saudara bisa mengikuti pelatihan dengan baik dan dapat lulus ujian sertifikasi barang/jasa sebagai bentuk tanggung jawab atas pekerjaan dan jabatan saudara. Kepada Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta kami mengucapkan terima kasih atas fasilitasi dan kerjasamanya dalam penyelenggaraan pelatihan dan ujian sertifikasi pengadaan barang/jasa pemerintah ini semoga kerjasama ini dapat terus terjalin.
Selanjutnya Pelatihan Barang dan Jasa dibuka oleh Kepala Balai Diklat PUPR Wilayah V Yogyakarta.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article