MANAJEMEN TALENTA, MENUJU BIROKRASI YANG BERKELAS DUNIA

Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Purworejo menyelenggarakan Sosialisasi Kebijakan bidang kepegawaian dengan tema “ Manajemen Talenta, menuju Birokrasi yang berkelas dunia” pada hari Selasa tanggal 26 November 2019 bertempat di Ruang Arahiwang Sekretariat Daerah Kabupaten Purworejo. Laporan penyelenggaraan disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Purworejo, sedangkan pembacaan sambutan dan pembukaan acara dilakukan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Purworejo.
Sosialisasi ini dihadiri oleh Sekretaris dan Pejabat pengelola Kepegawaian perangkat daerah se-Kabupaten Purworejo, Kepala Bagian di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Purworejo, 3 Kepala Bidang di lingkungan Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga sebanyak 155 peserta. Acara ini dihadiri narasumber dari Kementerian PANRB Jakarta, Aba Subagja, selaku Asisten Deputi Standardisasi Jabatan dan Pengembangan Karier SDM Aparatur. Beliau menjelaskan tentang Strategi Pembangunan ASN 2020-2024: Transformasi Membangun SDM Unggul Berwawasan Global. Pola Karier meliputi Talent Pool, Sistem Merit, Terbuka Kompetitif. Kriteria Sistem Merit terdiri dari kuaifikasi, kompetensi, kinerja, integritas, moralitas. Adapun manajemen talenta terdiri dari 9 kotak berdasarkan kinerja dan tingkat potensial kompetensi ASN. ASN yang masuk dalam kotak ke 9 berarti sudah bisa ditempatkan jika sudah ada posisi lowong.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article