Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Lingkungan BKD Kabupaten Purworejo

By 4dm!n bkd 17 Nov 2020, 19:10:55 WIB Berita Internal
Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Lingkungan BKD Kabupaten Purworejo

Purworejo, 17 November 2020, BKD Purworejo mengadakan Sosialisasi Pembangunan Zona Integritas (ZI) di Lingkungan BKD Kabupaten Purworejo. Acara dihadiri oleh seluruh pegawai BKD Kabupaten Purworejo.

Acara dibuka oleh Kepala BKD Kabupaten Purworejo, drg.Nancy Megawati Hadisusilo, MM. dalam arahannya Beliau menyampaikan bahwa Zona Integritas merupakan salah satu tujuan dari reformasi birokrasi dan BKD Kabupaten Purworejo didorong untuk membangun Zona Integritas sebagaimana ditentukan dalam Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 52 Tahun 2014 tentang Pedoman Pembangunan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani di lingkungan Instansi Pemerintah. Disampaikan bahwa tujuan dari pelaksanaan pembangunan Zona Intergitas itu sendiri adalah untuk meningkatkan pelayanan masyarakat yang lebih cepat dan tepat. Adapun sasaran dari pembangunan Zona Integritas itu sendiri ada 4 (empat) yaitu :

1. Peningkatan kapabilitas;

2. Peningkatan Kualitas;

3. Akuntabilitas/Pertanggungjawaban;

4. Bebas dari Korupsi Kolusi dan Nepotisme (KKN).

Rencana kerja pembangunan yang dimaksudkan sebagai acuan bagi instansi pemerintah dan pemangku kepentingan lainnya dalam membangun Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi(WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) dan memberikan keseragaman pemahaman dan tindakan dalam membangun Zona Integritas menuju WBK/WBBM di lingkungan BKD Kabupaten Purworejo.




Berita Purworejo


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi- informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Bagaimana pelayanan kepegawaian pada BKD?
  Sangat Memuaskan
  Memuaskan
  Kurang memuaskan

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    salmet

    selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...

    View Article
  • avatar-1

    Supriyati

    Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...

    View Article
  • avatar-1

    Fatkhurochman Bagus Prasetyo

    maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video