Serap Semua Ilmunya, Jadilah Pejabat Fungsional Yang Profesional

PURWOREJO - BKPSDM Kabupaten Purworejo bekerja sama dengan Bapelkes Provinsi Jawa Tengah menyelenggarakan Pelatihan Jabatan Fungsional Bidan (Pengangkatan Pertama) secara daring (Selasa, 4/10). Kepala BPSDMD Kabupaten Purworejo, Fithri Edhi Nugroho, S.E., M.M menyambut baik pelatihan ini. Dengan adanya pelatihan ini peserta pelatihan diharapkan menyerap semua ilmu yang di dapatkan saat pelatihan dan menjadi pejabat fungsional yang professional sehingga dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.
Pelatihan dibuka secara resmi oleh Kepala Bapelkes Provinsi Jawa Tengah, Taufik Kurrachman, SKM,M.Kes. Dalam sambutannya, pelatihan jabatan fungsional sebagai rekognisi/pengisian kompetensi untuk peserta sebagai ASN. Dengan adanya pelatihan Jabatan Fungsional Bidan (Pengangkatan Pertama) ini, diharapkan peserta mampu menjalankan perannya sebagai pelaksana teknis di bidang bidang kebidanan sesuai dengan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi (Permen PAN & RB) Nomor 36 Tahun 2019.
Sub Koordinator Pelatihan Bapelkes Provinsi Jawa Tengah melaporkan penyelenggaraan pelatihan. Pelatihan Fungsional Bidan dilaksanakan sebanyak 30 orang peserta. Pelatihan dilaksanakan pada tanggal 4 – 11 Oktober 2022 dengan metode pembelajaran blended learning yang terdiri dari tahap distance learning tanggal 4-6 Oktober 2022 dan tahap klasikal tahap 10-11 Oktober 2022. (Bara-red)
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article