RAPAT KOORDINASI NASIONAL KEPEGAWAIAN TAHUN 2019

Keterangan Gambar : Rakornas Kepegawaian Tahun 2019, 25 September 2019
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Kabupaten Purworejo, Drg. Nancy Megawati Hadisusilo, MM menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian Tahun 2019 pada hari Rabu, 25 September 2019 di Yogyakarta Marriott Hotel. Rakornas Kepegawaian Tahun 2019 merupakan ajang evaluasi pelaksanaan manajemen ASN antara Badan Kepegawaian Negara (BKN) dengan Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah (K/L/D) se-Indonesia ini bertajuk #ASNPerekatDanPemersatuBangsa.
Dalam acara ini dikupas secara komprehensif mengenai peran ASN sebagai perekat dan pemersatu bangsa, salah satunya melalui implementasi netralitas ASN dalam berbagai dinamika kehidupan bermasyarakat , juga dibahas tentang rencana rekrutmen ASN di tahun 2019.
Pada rakornas tersebut, BKN juga merilis secara resmi Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian (SAPK) versi mobile dengan sebutan MySAPK 2.0 yang dapat diakses ASN untuk memperbarui data kepegawaiannya secara mandiri. Adapun sejumlah pembicara yang hadir dalam Rakornas tersebut di antaranya Yudi Latif, Sri Sultan Hamengkubowono X dan Menteri Pendayagunaan Aparatur dan Reformasi Birokrasi Syafruddin.
Dalam kesempatan tersebut juga diberikan BKN Award untuk Kementerian/Lembaga/Pemerintah Daerah (K/L/D) se-Indonesia yang terdiri dari 5 kategori, dan Pemerintah Provinsi JawaTengah memperoleh BKN Award dalam kategori Penilaian Kompetensi.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article