Peserta Selter Ikuti Uji Kompetensi Hari Pertama di Dinkominfostasandi dan Setda
.jpg)
PURWOREJO - Setelah 8 peserta dinyatakan lolos seleksi administrasi dalam Seleksi Terbuka Pengisian JPT Pratama untuk jabatan Sahli Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik serta Kepala Dinas Dukcapil Kabupaten Purworejo maka tahap selanjutnya yang harus diikuti adalah Uji Kompetensi menggunakan metode assessment center. Uji kompetensi kali ini Pemerintah Kabupaten Purworejo menggandeng asesor dari BKD Provinsi Jawa Barat. Tercatat 7 orang asesor dari BKD Provinsi Jawa Barat yaitu
- Dr. Ir. Ferry Sofwan Arif, M.Si., QCRO;
- Dian Caturrezeki, S.Psi. M.Psi.;
- Vini Roseliasari, S.Psi., M.M.;
- Siti Sani Ahsani, S.Psi. M.E.;
- Ria Indriani Sambas, S.Psi.,M.A.P;
- Nenden Tatin Maryati, S.STP;
- Leisa Meigawati, S.Psi.
Peserta selter menjalani beberapa rangkaian tes yang telah terjadwal oleh tim asesor yaitu Psikotes, Simulasi dan LGD atau Leaderless Group Discussion. Uji kompetensi hari pertama dilaksanakan pada Selasa (1/8) mulai pukul 08.00 sampai pukul 17.00 di Laboratorium Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian untuk psikotes dan simulasi serta Ruang Rapat Asisten I dan Asisten II untuk proses LGD. Seleksi ketat ini diharapkan dapat memilih pejabat yang benar-benar kompeten dan tepat menduduki jabatan sesuai dengan kompetensi dan potensi yang ada pada diri masing-masing peserta.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article