Konsultasi Mutasi Antar Provinsi

By Keluarga MPPKA 04 Mar 2022, 15:04:03 WIB Berita Internal
Konsultasi Mutasi Antar Provinsi

Semarang - Terkait dengan rangkaian proses mutasi antar provinsi yang melibatkan BKD Provnsi Jawa Tengah sebagai fasililator ke Dirjen Otonomi Daerah Kemendagri, BKPSDM Kabupaten Purworejo berkesempatan berkunjung dalam rangka konsultasi mutasi terkait isu terbaru tentang mutasi sekaligus menyampaikan usuan mutasi masuk sebanyak 3 orang. Disampaikan oleh Dwi Integrasia, S.Sos., pelaksana pada Subid Pemindahan dan Pemberhentian, bahwa Kemendagri masih menjajagi untuk penerbitan surat keputusan secara digital mengingat seringkali dokumen SK tersebut terlambat sampai di instansi yang baru dan melebihi TMT bagi PNS yang dimutasi. Hal itu akan diujicobakan pada 2 kabupaten/kota yang menjadi pilot project, yaitu Kabupaten Pati dan Kota Surakarta.

Sedangkan untuk berkas yang dikirim ke BKN Jakarta, disampaian oleh Dwi bahwa BKN sementara ini menerima kiriman file usulan mutasi melalui email untuk mencegah kedatangan tamu dari luar kota yang mengirimkan berkas mutasi. Hal itu tentu saja membawa angin segar mengingat selama ini berkas fisik harus dikirimkan melalui ekspedisi maupun disampakaikan langsung ke bagian pelayanan satu pintu BKN. (hsn)




Berita Purworejo


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi- informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Bagaimana pelayanan kepegawaian pada BKD?
  Sangat Memuaskan
  Memuaskan
  Kurang memuaskan

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    salmet

    selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...

    View Article
  • avatar-1

    Supriyati

    Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...

    View Article
  • avatar-1

    Fatkhurochman Bagus Prasetyo

    maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video