HADIRI PEMBUKAAN LATPIMNAS TK.II, PESERTA DIHARAPKAN JADI AGEN PERUBAHAN

Kepala BKD Kabupaten Purworejo menghadiri pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan III Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Jawa Tengah (Senin, 2/3) bertempat di Auditorium Sasana Widya Praja BPSDMD Provinsi Jawa Tengah.
Dalam Laporan penyelenggaraan Kepala BPSDMD Provinsi Jawa Tengah Drs. Mohmad Arief Irwanto, M.Si menyampaikan tujuan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II adalah mampu membangun stakeholder untuk mencapai hasil kerja yang berdampak luas sekaligus penggerak perubahan instansinya serta memimpin pengelolaan keragaman di lingkunganya. Adapun Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan III dilaksanaan pada tanggal 2 Maret sampai dengan 3 Juli 2020 di Kampus Merapi BPSDMD Provinsi Jawa Tengah. Pelatihan yang diikuti sebanyak 60 orang peserta tersebut menggunakan anggaran Provinsi Jawa Tengah serta instansi Pengirim.
Sementara itu Kepala BPSDM Kemendagri Drs. Teguh Setyabudi, M.Pd menyampaikan harapan yang besar kepada Peserta Pelatihan Kepemimpinan Nasional agar mampu menjadi pemimpin penyelenggara pemerintahan yang strategik dan visioner, pemimpin yang mampu mensinergikan dan berkolaborasi, motor perubahan, dan memiliki karakter. "Ada perubahan yang nyata sebelum dan sesudah mengikuti pelatihan untuk menjadi pemimpin teruslah belajar dari bawahan".
Kemudian acara dilanjutkan sambutan dari Kepala Lembaga Administrasi Negara Dr. Adi Suryanto, M.Si yang menyampaikan ucapan selamat datang kepada peserta pelatihan. Beliau berharap agar setelah mengikuti pelatihan ini peserta mampu mengajak orang lain melakukan perubahan, mampu mengetahui masalah organisasi, menguasai informasi yang berkembang, dan mampu meningkatkan kompetensi.
Acara Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II angkatan III dibuka oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen. Dalam sambutannya Beliau mengharapkan pelatihan kepemimpinan merupakan ajang untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Mampu mengoptimalkan administrasi perbaikan pelayanan mampu mengembangkan perubahan dalam tim sehingga pekerjaan bukan lagi menjadi beban, lanjutnya.
Sebagai informasi BKD Kabupaten Purworejo telah mengirimkan 2 orang peserta untuk mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan III Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah Provinsi Jawa Tengah (Bara-red).
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article