Bupati Purworejo Serahkan SK Pensiun di Acara Larwasda

By Keluarga MPPKA 01 Jun 2023, 08:40:36 WIB Berita Internal
Bupati Purworejo Serahkan SK Pensiun di Acara Larwasda

JOGJA - Per 1 Juni 2023, 2 pejabat di kabupaten Purworejo memasuki masa purna tugas, beliau adalah Netra Asmara Sakti, S.Sos., M.T yang menjabat sebagai Camat Kecamatan Bener dan Sri Setyowati, S.H.,M.M yang menjabat sebagai Kepala Bagian Hukum Sekretariat Daerah Kabupaten Purworejo. Acara penyerahan SK Pensiun dilakukan secara langsung oleh Bupati Purworejo, Agus Bastian, S.E.,M.M dan Wakil Bupati Purworejo, Yuli Hastuti, S.H. Acara penyerahan yang dilakukan bersamaan dengan acara Gelar Pengawasan Daerah (Larwasda) yang diselenggarakan oleh Inspektorat Kabupaten Purworejo di Hotel Harper Yogyakarta pada Senin (29/5) tersebut menimbulkan kesan tersendiri dari keduanya karena sempat diputarkan video perpisahan yang berisi kata-kata mutiara perpisahan persembahan dari BKPSDM Kabupaten Purworejo. Selain SK Pensiun juga diserahkan kenang-kenangan yang disampaiakan oleh Sekretaris Daerah, Drs. Said Romadhon dan Kepala BKPSDM, Fithri Edhi Nugroho, S.E.,M.M. Acara yang juga dihadiri para pimpinan perangkat daerah dan kabag di lingkungan setda tersebut diharaapkan dapat memberi kesan tersendiri di akhir masa jabatan untuk beliau berdua. (esp)




Video Terkait:


Berita Purworejo


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi- informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Bagaimana pelayanan kepegawaian pada BKD?
  Sangat Memuaskan
  Memuaskan
  Kurang memuaskan

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    salmet

    selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...

    View Article
  • avatar-1

    Supriyati

    Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...

    View Article
  • avatar-1

    Fatkhurochman Bagus Prasetyo

    maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video