BKPSDM Berikan Bantuan Modal Usaha Kepada Warga Sumberagung

By Keluarga MPPKA 18 Feb 2025, 15:25:49 WIB Berita Internal
BKPSDM Berikan Bantuan Modal Usaha Kepada Warga Sumberagung

PURWOREJO - BKPSDM Kabupaten Purworejo berikan bantuan modal usaha kepada salah satu warga di Desa Sumberagung, Kecamatan Grabag pada Selasa (18/2). Bantuan modal usaha berupa uang tunai tersebut diserahkan kepada Bapak Sumino yang pada awalnya mempunyai usaha ternak bebek tetapi sekarang sudah tidak menggeluti usahanya lagi. Bantuan modal usaha tersebut merupakan hasil dari zakat penghasilan pegawai BKPSDM yang dalam pengelolaannya bekerja sama dengan Baznas Kabupaten Purworejo. Bantuan modal usaha tersebut merupakan bantuan stimulan, artinya sebagai pancingan kepada penerima untuk mengembangkan atau memulai usahanya. Dalam pelaksanaannya pun BKPSDM juga akan melakukan pemantauan dengan cara menerima laporan perkembangan usaha dari penerima melalui bantuan dari Pemerintah Desa setempat. Penentuan penerima bantuan ini pun juga tidak serta merta, akan tetapi sebelumnya pihak BKPSDM sudah berkoordinasi dengan Pemdes untuk memberikan rekomendasi siapa yang benar-benar layak menerima bantuan modal usaha tersebut. Tim dari BKPSDM juga berpesan agar bantaun tersebut tidak menjadi beban dengan adanya pantauan dalam bentuk laporan perkembangan usahanya tersebut. Juga dalam pemilihan usahapun penerima juga harus benar-benar menentukan dengan tepat, jangan sampai nantinya menentukan usaha yang modalnya melebihi bantuan yang diberikan atau jangan sampai menentukan jenis usaha yang dalam operasionalnya memerlukan pengeluaran yang banyak sehingga bantuan yang diberikan justru menimbulkan masalah baru karena misi awal dari pemberian bantuan modal usaha tersebut adalah membantu penerima mendulang "cuan" guna menopang kehidupan sehari-harinya.




Berita Purworejo


Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Google+, Linkedin dan dapatkan informasi- informasi terbaru dari kami disana.

Jejak Pendapat

Bagaimana pelayanan kepegawaian pada BKD?
  Sangat Memuaskan
  Memuaskan
  Kurang memuaskan

Komentar Terakhir

  • avatar-1

    salmet

    selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...

    View Article
  • avatar-1

    Supriyati

    Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...

    View Article
  • avatar-1

    Fatkhurochman Bagus Prasetyo

    maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...

    View Article

Video Terbaru

View All Video