Verifikator Fokus Lakukan Pemeriksaan Jelang Penutupan Pendaftaran
.jpg)
PURWOREJO - "Bom Waktu" yang merupakan batas akhir pendaftaran PPPK Tahun Anggaran 2023 belum jadi meledakkan dirinya. Hal ini dikarenakan adanya perpanjangan batas waktu yang diumumkan secara resmi oleh BKN pada Senin (9/10) malam. Kendati demikian, tim verifikator yang merupakan kolaborasi dari dinas-dinas terkait tidak lantas "santuy" begitu saja. Tim verifikator juga semakin fokus dan konsentrasi setelah di tanggal 9 Oktober 2023 "serbuan" pendaftar menyentuh angka diatas 1000 pendaftar. Pegawai yang tergabung dalam tim verifikator pengadaan CASN PPPK Kab.Purworejo tahun anggaran 2023 mencoba fokus verifikasi pada Selasa (10/10) di Aula BKPSDM Kabupaten Purworejo. Kendati sudah dirancang dan diskemakan dengan sangat baik, dipersiapkan sarana dan prasarana yang mumpuni seperti nama ustadzah, kegiatan verifikator itupun tidak semulus seperti jalan tol yang selesai dibangun. Mereka juga harus bergelut dengan crowdednya akses masuk ke SSCASN, entah itu loading yang panjang kali lebar kali tinggi ataupun munculnya kode unik yang tidak dapat ditukar dengan bonus yaitu kode 504 Gateway Timeout yang merupakan tidak mampunya akses masuk ke laman SSCASN. Jadi kita berjuang sama-sama ya, kalian berjuang SUBMIT sini berjuang ADMIT.
Pantang menyerah dan fokuskan langkah. Yakinlah langkah didepan akan semakin mudah jangan hanya berkeluh kesah tanpa menentukan solusi yang akan membuat kita salah arah. (esp)
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article