Bidan eks PTT akan segera terima SK CPNS
Purworejo, BKD. Melalui Surat Keputusan Nomor: 813/4281 Bupati Purworejo mengangkat 22 orang Bidan eks Pegawai Tidak Tetap Kementerian Kesehatan menjadi Calon Pegawai Negeri Sipil. Pengangkatan ini sebagai tindak lanjut dari Keputusan Presiden Nomor 25 Tahun 2018 tentang Jabatan Dokter, Dokter Gigi dan Bidan sebagai Jabatan Tertentu dengan Batas Usia Pelamar Paling Tinggi 40 (empat puluh) Tahun, Keputusan MENPAN dan RB Nomor 14 Tahun 2019 Tentang Penetapan Kebutuhan/Formasi Pegawai Negeri Sipil dari Program Pegawai Tidak tetap Kementerian Kesehatan di Lingkungan Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota Tahun Anggaran 2019.
Diharapkan Surat Keputusan pengangkatan berlaku mulai 1 April 2019, sedangkan TMT CPNS untuk Bidan Kabupaten Purworejo per 1 Mei 2019 karena berkas usulan Penetapan NIP dikirim pada bulan April. BKD Purworejo akan segera memproses Petikan SK CPNS ini guna diserahkan kepada Bidan eks PTT tersebut.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article