104 PNS Resmi Naik Pangkat Periode 1 Agustus 2024
.jpg)
PURWOREJO - Periode Usul Kenaikan Pangkat Periode 1 Agustus 2024 telah selesai. Petikan SK KP juga telah diserahkan pada Selasa (30/7). Berdasarkan data di SIASN terdapat 123 (seratus dua puluh tiga) usulan dengan rincian 104 (seratus empat) usulan selesai sampai proses akhir dan 19 (sembilan belas) usulan dinyatakan tidak lolos approval dari BKN baik itu karena TMS (Tidak Memenuhi Syarat) maupun BTS (Berkas Tidak Sesuai). Periodisasi usulan pangkat berikutnya yaitu untuk periode 1 Oktober 2024 yang akan dibuka mulai awal Agustus 2024. Diharapkan perangkat daerah untuk dapat input usul KP melalui SIASN dan mengirimkan surat pengantar dilampiri dengan daftar nominatif PNS yang diusulkan untuk KP Periode 1 Oktober 2024 tanpa mengirimkan berkas ke BKPSDM karena semua berkas usulan sudah langsung di unggah di SIASN.
salmet
selamat pagi mau tanya kapan pemnumunan tentang tatacara pendaftaran dll akan di umumkan terima ...
View ArticleSupriyati
Mhn maaf mau tanya formasi cpns 2018 dan tatacara serta dokumen yg harus didiapkan apakah ...
View ArticleFatkhurochman Bagus Prasetyo
maaf mau tanya informasi lengkap terkait cpns kab. purworejo apakah sudah di upload di sscn? terima ...
View Article